MitraBangsa.Online Kota Bekasi — Badan Perencanaan Pembangunan dan Penelitian Daerah (Bappelitbangda) Kota Bekasi melaksanakan kegiatan konsultasi Rancangan Awal Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Bekasi Tahun 2025–2029 bersama Tim Fasilitasi dari Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Jawa Barat, pada Selasa (22/04/2025).
Kegiatan ini dilangsungkan secara virtual melalui aplikasi Zoom Meeting dan berlokasi di Ruang Rapat Bappelitbangda Kota Bekasi. Konsultasi diawali dengan pemaparan oleh Kepala Bappelitbangda Kota Bekasi, Drs. Dinar Faizal Badar, yang menjelaskan secara rinci isi dari Rancangan Awal RPJMD tersebut, meliputi visi, misi, tujuan, dan sasaran pembangunan daerah untuk lima tahun ke depan.
Dalam kesempatan tersebut, Tim Fasilitasi dari Bappeda Provinsi Jawa Barat turut memberikan tanggapan dan masukan strategis terhadap isi Rancangan Awal RPJMD Kota Bekasi. Proses konsultasi ini merupakan tahapan penting guna menjamin keterpaduan antara kebijakan perencanaan pembangunan daerah dengan kebijakan pembangunan nasional dan provinsi.
Kepala Bappelitbangda Kota Bekasi, Drs. Dinar Faizal Badar, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mendapatkan arahan dan masukan dari Gubernur Jawa Barat melalui Bappeda Provinsi Jawa Barat, sebagai perwakilan pemerintah pusat di daerah.
“Konsultasi ini penting agar terdapat keselarasan antara kebijakan pembangunan pusat dan daerah, serta memastikan adanya penjenjangan kinerja dari visi, misi, tujuan, dan sasaran dalam RPJMD. Selain itu, proses ini juga melibatkan perangkat daerah provinsi sebagai bagian dari upaya sinkronisasi lintas wilayah dan sektor,” ujar Dinar.
Setelah konsultasi ini, Pemerintah Kota Bekasi melalui Bappelitbangda akan segera melakukan penyempurnaan terhadap dokumen Rancangan Awal RPJMD Kota Bekasi Tahun 2025–2029. Dokumen yang telah diperbaiki ini nantinya akan menjadi acuan bagi seluruh Perangkat Daerah di Kota Bekasi dalam menyusun Rencana Strategis (Renstra) masing-masing untuk periode 2025–2029.
Dengan adanya proses konsultasi ini, diharapkan penyusunan RPJMD Kota Bekasi dapat berjalan secara partisipatif, terarah, dan selaras dengan arah pembangunan nasional serta kebutuhan riil masyarakat Kota Bekasi.//***MitraBangsa.Online.














