Pantau SDN Margahayu IX, Wali Kota Bekasi Ajukan Renovasi dan Batalkan Rencana Merger Sekolah

  • Bagikan

Bekasi, 21 Juli 2025 – Wali Kota Bekasi, Dr. Tri Adhianto, melakukan inspeksi mendadak ke SD Negeri Margahayu IX di Kecamatan Bekasi Timur menyusul keluhan dari orang tua siswa terkait rencana penggabungan (merger) sekolah tersebut. Kunjungan ini turut didampingi oleh Camat Bekasi Timur, Fitri Widyati, dan Lurah Margahayu, Siti Sopiah, yang bersama-sama meninjau kondisi sekolah secara langsung.

Rencana merger SDN Margahayu IX menuai keberatan dari orang tua siswa yang khawatir jarak ke sekolah baru akan jauh dan menyulitkan anak-anak dalam proses belajar. Camat Bekasi Timur melaporkan bahwa orang tua berharap pemerintah mempertimbangkan ulang rencana tersebut demi kemudahan akses pendidikan.

“Orang tua menginginkan sekolah ini tetap berdiri sendiri agar anak-anak mereka bisa lebih mudah menjangkau dan tidak terdampak oleh zonasi yang akan diterapkan bila merger dilakukan,” ujar Camat Fitri Widyati.

Dalam kunjungannya, Wali Kota Tri Adhianto menemukan kondisi fisik sekolah yang cukup memprihatinkan. Beberapa dinding tampak retak dan hampir roboh. Lokasi sekolah yang berada di tepi Kali Bekasi juga berpotensi terkena banjir saat musim hujan, mengganggu proses belajar mengajar.

Mendengar aspirasi warga, Wali Kota langsung memutuskan untuk membatalkan rencana merger dan mengajukan anggaran renovasi untuk memperbaiki fasilitas sekolah. Ia juga menginstruksikan agar Kepala Dinas Perumahan, Permukiman, dan Pertanahan Kota Bekasi segera melakukan survei teknis dan estimasi biaya renovasi.

“SD Negeri Margahayu IX akan direnovasi tahun ini. Kami memastikan sekolah tidak akan dipindah atau digabung, tapi diperbaiki untuk kenyamanan dan keamanan siswa,” tegas Tri Adhianto.

Langkah cepat ini menunjukkan perhatian Pemkot Bekasi dalam menjaga kualitas pendidikan serta menjamin akses yang mudah dan aman bagi para pelajar di wilayah Bekasi Timur.//***ADV

  • Bagikan