Bekasi MitraBangsa.Online – Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kota Bekasi, Wildan Fathurrahman, menegaskan pentingnya pelaksanaan Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) untuk SMP Negeri tahun ajaran 2025/2026 berjalan transparan dan adil bagi seluruh peserta didik.
“Semangat kami sejalan dengan Wali Kota Bekasi. Kami ingin agar proses SPMB berlangsung sukses dengan prinsip keterbukaan dan keadilan bagi calon siswa,” ujar Wildan dari Fraksi PKB, Selasa (10/6/2025).
Wildan mengungkapkan banyak orang tua siswa masih menghadapi kendala dalam proses pendaftaran akibat keterbatasan teknologi. Ia menyoroti minimnya sosialisasi mengenai keberadaan operator pendamping di sekolah-sekolah yang seharusnya membantu pendaftaran pra-siswa baru.
“Saya berharap dalam sisa waktu tiga hari ini, pendampingan di sekolah dapat dimaksimalkan. Dinas Pendidikan sudah menempatkan operator di tiap SMP Negeri, jadi manfaatkan kesempatan ini,” jelasnya.
Menurut Wildan, siswa wajib melewati tahap pra-pendaftaran untuk dapat melanjutkan proses registrasi. Oleh karena itu, ia mengimbau agar orang tua tidak ragu datang langsung ke sekolah tujuan jika mengalami kesulitan teknis.
“Jangan sungkan untuk mendatangi sekolah jika belum paham cara pendaftaran. Lakukan pra-pendaftaran segera agar tidak terlewatkan,” pungkas Wildan.//***ADV














